3.02.2009
Kotaku Tercinta
24 Tahun lalu awal aku mengenalnya
Kini usiannya telah senja, 112 tahun
Banyak yang telah berubah
Sisi keramahannya telah bercampur dengan semangat eksistensinya pada zaman
Dia dituntut untuk terus menggeliat memenuhi tantangan
"Aku telah memiliki segalanya
Apalagi yang kalian inginkan" ... katanya
23 Oktober 2008, 2 hari setelah Ultahku, aku diberi kesempatan menyambanginya
Perlu waktu 10 tahun untukku dapat menemuinya kembali
Kukenali jengkal-demi jengkal tanahnya
Bertolah dari penyeberangan Penajam menuju penyeberangan Kariango
Kusapa kapal besi tua, mentari terbit, dan riak ombak selat
Senyumnya ramah seolah telah mengenalku
Memasuki daratan, tubuhku ditarik untuk lebih dekat mengenalnya
Setapak-demisetapak kukaguminya
Lalulintasnya yang santun, bandaranya yang megah
Mendorongku untuk mengabarkannya pada Kakak dan adikku
" Kota kelahiran kita cantik ya"
3 Nopember 2008, kunjunganku ke-2
Kusapa kembali kapal besi tua, mentari terbit, dan riak ombak selat
Senyumnya tampak lebih ramah dari sebelumnya, seolah telah mengenalku lebih dalam
Kusempatkan menemui dan menelpon beberapa sanak saudara
Ku tengok Puskesmas Sepinggan yang telah menjadi saksi kelahiranku
di senja cerah 24 tahun yang lalu
Kuitari pantai Manggar yang asri tempat bermain masa kecilku
Kuselimuti ia dengan tikar, dan ku bersantai diatasnya
Sembari memesan buah kelapa muda ditemani buku dan pohon pinus
Menyusiri jalanan Kota
Kutolehkan pandangan untuk mengangguk pada bandara Sepinggan
Ku ucapkan terimakasih karena telah mengizinkanku menumpang helikopternya
dan bermain layang-layang disana
Kotaku, semuanya masih tampak ramah seperti tempoe dulu
Semoga tetap terjaga sikapnya pada para pendatang, apalagi bagiku, anak yang hilang
Tapi kini ia terancam oleh banjir dan longsor
Semoga ia tetap utuh hingga aku diberi kesempatan untuk menyambanginya kembali
Semoga tidaklama
Tunggu lah aku ...
di Kota itu ...
Tempat labuhan ...
Semua mimpiku ... (Sheila On 7)
Menjemput Bidadari
Di dalam surga-surga itu ada bidadari-bidadari yang baik-baik dan jelita.
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mereka sebelumnya tidak pernah disentuh oleh manusia maupun oleh jin
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mereka bersandar pada bantal-bantal yang hijau dan permadani-permadani yang indah.
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mahasuci nama Tuhanmu Pemilik Keagungan dan kemuliaan
Qs.Ar Rahman (55:70-78)
Semoga Allah melapangkan jalan untuk perjumpaan denganNya
Dan mendapatkan nikmat-nikmat surga
Dunia ...
Dunia yang fana ini
Ladang amal bagi hamba yang bertaqwa
Tempat mengumpulkan perbekalan
Untuk kehidupan yang abadi
Dunia ...
Dunia yang indah ini
Adakah bidadari disana ?
Ya Allah, izinkan Hambamu bertemu dengannya
Akan kuhadapi fitnah (ujian) dunia ini
Dengan setitik ilmu yang Engkau titipkan, yang tak sebanding dengan IlmuMu, Ya Rabb
Akan ku rangkum kata-kata hikmah
Akan ku jilid lembar lembar kebahagiaan
Akan ku rajut benang-benang kehidupan
Bersamanya
Dalam tangis
Dalam duka
Dalam Ibadah dan Taqwa kepadaMu, Ya Allah
"Wahai Allah yang membolak-balikkan hati,teguhkanlah hati ini di atas agamaMu."
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mereka sebelumnya tidak pernah disentuh oleh manusia maupun oleh jin
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mereka bersandar pada bantal-bantal yang hijau dan permadani-permadani yang indah.
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.
Mahasuci nama Tuhanmu Pemilik Keagungan dan kemuliaan
Qs.Ar Rahman (55:70-78)
Semoga Allah melapangkan jalan untuk perjumpaan denganNya
Dan mendapatkan nikmat-nikmat surga
Dunia ...
Dunia yang fana ini
Ladang amal bagi hamba yang bertaqwa
Tempat mengumpulkan perbekalan
Untuk kehidupan yang abadi
Dunia ...
Dunia yang indah ini
Adakah bidadari disana ?
Ya Allah, izinkan Hambamu bertemu dengannya
Akan kuhadapi fitnah (ujian) dunia ini
Dengan setitik ilmu yang Engkau titipkan, yang tak sebanding dengan IlmuMu, Ya Rabb
Akan ku rangkum kata-kata hikmah
Akan ku jilid lembar lembar kebahagiaan
Akan ku rajut benang-benang kehidupan
Bersamanya
Dalam tangis
Dalam duka
Dalam Ibadah dan Taqwa kepadaMu, Ya Allah
"Wahai Allah yang membolak-balikkan hati,teguhkanlah hati ini di atas agamaMu."
Jalan Hidup
1000 Km lebih telah ku tempuh dalam 2 hari
Hari ini, 390 menit terakhir Babak ke IV tantangan kehidupan, ku mulai
Puji syukur, Allah berkenan memberikan waktu padaku untuk menempa diri
Dalam deru jalanan, ditemani motor black shogun tuaku, aku melaju
Dibalik kaca helm ku, ku sembunyikan isak tangis
Hamba yang lemah berusaha untuk tegar
Terngiang dan terbayang perjalanan kehidupan dari babak ke babak
satu demi satu menjadi evaluasi dan inspirasi
Allah Maha Penyayang pada hambaNya
Kutinggalkan Zona nyaman 10 X 18, menuju zona nyaman 4 X 4
Memasuki gerbang transisi, ku kabarkan kabar ini kepada orang yang kusayangi
Ku acungkan ke atas tanganku di depan gerbang keangkuhan Kota Banjarmasin
Allah ... aku telah lulus dalam ujianMu, dan siap untuk ujian yang lain
Akan ku tatap masa depan yang lebih baik
Melewati tapak-tapak keramaian
Tanggung jawab yang besar telah menanti
Allah menguji hambanya dengan tantangan yang bertingkat
Sesuai dengan kadarNya
Akan kubuktikan tekadku
Aku mampu ya Allah
"Wahai Allah yang membolak-balikkan hati,teguhkanlah hati ini di atas agamaMu."
Langganan:
Postingan (Atom)
BLOG TIPS
Terimakasih atas kunjungannya pada BLOG yang
sederhana ini. BLOG gado-gado, yang mana isinya tambal sulam. kritik dan saran
dapat dialamatkan kepada kami,..